Tuesday, November 4, 2014

Spesifikasi Ipad Air 2

Setelah 1 tahun ditunggu-tunggu kehadirannya, akhirnya Apple meresmilah generai baru dari tablet premiumnya yaitu iPad Air 2 pada sebuah acara yang digelar di markas Apple di Cupertiono Amerika Serikat. 

iPada Air 2 dipasarkan dengan 3 kapasitas penyimpanan yaitu 16 GB, 64 GB, dan 128 GB, dengan banderol harga yang berbeda-beda setiap serinya. Masing-masing model berselisih $US 100 sama halnya dengan seri sebelumnya. Untuk spesifikasi jeroan yang dibawanya tentu tidak perlu diragukan lagi, karena Apple memiliki teknologi untuk membuat tablet mumpuni dengan peforma mengagumkan.

Seakan-akan bersaing dengan Nexus 9 yang dirilis 1 hari sebelumnya, tentu Apple menaruh perhatian yang besar terhadap tablet buatan Google tersebut, namun Apple sebenarnya memiliki pasar sendiri jadi tidak perlu khawatir bersaing dengan tablet Android sekelas Nexus 9, walaupun lawannya memiliki spesifikasi lebih tinggi dan teknologi sama canggih.

Peminat tablet iPad di Indonesia sangat besar, karena produk Apple dinilai sebagai produk mewah sehingga walaupun Harga iPad 2 sangat mahal, produk tersebut tetap laris manis di Indonesia, dan untuk melihat berapa sih Harga iPad Air 2 di Indonesia, silahkan anda simak rangkuman yang kami sajikan dibawah ini, beserta spesifikasi yang dimiliki tablet tersebut.

Harga dan spesifikasi ipad air 2

Spesifikasi iPad Air 2 : 

  • Dimensi : 1240 x 169.5 x 6.1 mm
  • Berat : 444 g
  • Layar : LED-backlit IPS LCD, 1536 x 2048 pixels, 9.7 inches (~264 ppi pixel density)
  • Ram : 1 GB RAM DDR3
  • Memory : 16GB/64GB/128GB
  • Operating System : iOS 8.1
  • Processor : Apple A8X, Dual-core 1.3 GHz Cyclone (ARM v8-based)
  • GPU : PowerVR G6430
  • Konektivitas : DC-HSDPA, 42 Mbps; HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, LTE, 150 Mbps, Bluetooth v4, MicroUSB, Wifi
  • GPS : A-GPS, GLONASS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus,  HDR (photo/panorama), Video 1080p@30fps
  • Kamera Depan : 1.2 MP, 720p@30fps, face detection
  • Baterai :Non-removable Li-Po 8600 mAh

Wednesday, October 15, 2014

Oppo N3 Bakal Gunakan Sensor Kamera 16 MP 1/2.3-inci

Oppo N3 Bakal Gunakan Sensor Kamera 16 MP 1/2.3-inci


Masih menunggu setidaknya dua minggu lagi meluncur, smartphone terbaru Oppo terus memberikan bocoran untuk perangkat barunya seri N3 kali terungkap Oppo N3 akan gunakan sensor 16MP dengan ukuran 1 / 2.3  inci.

Bocoran ini berasal dari CEO Oppo Mobile, Tony Chen yang memposting gambar melalui akun Weibo, mengatakan sensor bahwa N3 akan dibekali 16MP dengan ukuran cukup 1 / 2.3 inci. Tidak hanya itu ia juga mengklaim bahwa smartphone ini menghasilkan gambar yang berkualitas tinggi.

Pada postingan tersebut juga membandingkannya dengan perangkat lain seperti Galaxy S5, Galaxy Note 4, HTC One (m8) dan iPhone 6.  Galaxy S5, Galaxy Note 4 menggunakan sensor 1 / 2.6 inci, sehingga 28% lebih kecil dari N3. Sedangkan HTC One (M8), Apple iPhone 6 keduanya memiliki ukuran sensor 1/3  inci, sementara Oppo N1 memiliki sensor 1/3.06 inci.

Sebelumnya Oppo N3 juga terungkap akan memiliki layar 5,9 inci 1080p, chipset Snapdragon 805, RAM 3GB. Sama seperti Oppo N1, kameranya akan mampu melakukan rotasi 206 derajat dengan menampilkan dual-LED flash.

Ponsel ini akan tersedia dalam warna putih, pink dan cyan dan terbuat dari stainless steel atau aluminium-lithium alloy.

Review Samsung Galaxy Mega 2, Layar Raksasa Jadi Andalan

Review Samsung Galaxy Mega 2, Layar Raksasa Jadi Andalan


Layar Jumbo 6 Inch

Layar jumbol berukuran 6.0 inch menjadi andalan Samsung Galaxy Mega 2 untuk bersaing dengan para kompetitor-kompetornya. Kelemahan pada segi layar terlihat pada teknologi yang digunakannya, layar tersebut masih bertipe TFT padahal Samsung memiliki teknologi Super Amoled yang memiliki kualitas lebih baik dibandingkan layar IPS.

Selain masih TFT, layar tersebut juga tidak dilengkapi lapisan Corning Gorilla Glass. Kemudian untuk masalah resolusi sudah terbilang baik dengan resolusi 720 x 1280 pixels sehingga menghasilkan kerapatan pixel -245 ppi. Dengan bazel tipis pada bagian kanan dan kiri, ketebalan Samsung Galaxy Mega 2 hanya 8.6 mm, dan bobot seberat 194 gram, sebanding dengan bentuknya yang jumbo.

Dilengkapi Android Kitkat Terbaru

Sistem operasi pada Samsung Galaxy Mega 2 merupakan Android Kitkat terbaru dengan seri 4.4.4, dan kemungkinan besar ponsel ini akan mendapatkan upgrade ke Android L. Tak hanya sistem operasi terbaru, untuk masalah hardware Samsung juga memberikan chipset Exynos 4415 yang berpacu pada kecepatan Quad-core 1.5 GHz.

Processor Quad Core pada ponsel ini, semakin gahar dengan hadirnya Ram berukuran 1.5Gb yang dipadukan dengan pengolahan grafis Mali-400. Peforma bermain game dan menonton film akan terasa sangat memuaskan dengan performa hardware tersebut, apalagi tersedia pula memory internal berukuran 16GB yang bisa ditambahkan memory eksternal berukuran maksimum 64GB.

Layar yang besar tentu membuthkan sumber daya listrik yang besar, dan sangat tepat apabila Samsung Galaxy Mega 2 dilengkapi baterai Li-Ion berukuran 2800 mah yang bisa memberikan daya baterai seharian penuh, namun tentu dengan pemakian normal. Untuk menghemat pemakian baterai, Samsung juga menyediakan mode power saving yang otomatis akan berjalan saat baterai hampir habis.

Support NFC Dan LTE

Konektivitas canggih yang dimiliki Samsung Galaxy Mega 2 terdiri dari NFC, Bluetooth V4, MicroUSB, Wifi berteknologi Dual Band, dan tidak ketinggalan teknologi LTE juga dibenamkan pada ponsel ini. Apabila daerah anda belum tercover jaringan LTE, anda masih bisa menikmati internet berkecepatan tinggi berkat teknologi HSPA+ dengan kecepatan 42 mbps.

Sangat disayangkan ponsel ini tidak memiliki fitur Dual Sim seperti pendahulunya, jadi anda harus menggunakan 2 handphone apabila selama ini anda menggunakan ponsel dual sim. Kemudian untuk urusan navigasi, Samsung Galaxy Mega 2 sudah dilengkapi GPS dengan teknologi A-GPS dan Glonass dengan tingkat akurasi sangat tinggi.

Kamera 8 Megapixel

Kamera Samsung Galaxy Mega 2 memang bukan yang terbaik, karena hanya beresolusi 8 Megapixel, namun anda jangan kecewa karena beragam teknologi disematkan pada kamera tersebut. Tersedia beragam filter yang bisa mempercantik foto anda, selain itu tersedia pula autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, HDR, dan kemampuan dalam merekam Video beresolusi Full HD 1080p@30fps.

Harga Samsung Galaxy Mega 2 yang dibandrol diatas para kompetitornya tentu sebanding dengan spesifikasi yang dibawanya, dan untuk urusan kamera depan anda akan dimanjakan dengan kamera 2.1 Megapixel dengan kualitas gambar beresolusi tinggi, dan sangat cocok anda gunakan untuk video chat, atau hanya sekedar befoto selfie.

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2

Smartphone Android berlayar jumbo menjadi pilihan banyak orang, terutama bagi mereka yang membutuhkan Smartphone sebagai media hiburan dalam bermain game atau menonton film. Walaupun cukup sulit dalam mengoperasikan smartphone berlayar besar, namun hal tersebut bukan menjadi masalah bagi sebagian orang.

Salah satu smartphone terbaru yang diprediksi akan sukses besar di Indonesia salah satunya adalah Samsung Galaxy Mega 2, seperti seri sebelumnya ponsel tersebut juga memiliki layar berukuran besar berukuran 6 inch. Layar besar yang dimiliki Galaxy Mega 2 mampu menghasilkan gambar beresolusi tinggi mencapai 720 x 1280 pixels.

Samsung Galaxy Mega 2 akan menjadi pesaing Asus Zenfone 6 yang juga dilengkapi layar 6 inch beresolusi 720p, namun untuk masalah jeroan tentu saja berbeda karena Samsung dan Asus memiliki kelebihan tersendiri. Mungkin Harga Samsung Galaxy Mega 2 akan lebih mahal dibandingkan Zenfone 6 karena selama ini Samsung tak pernah membuat ponsel berspesifikasi tinggi dengan harga murah.

Hadir dengan hardware dan software terbaru, tentu sangat pantas apabila Harga Samsung Galaxy Mega 2 dibanderol lebih mahal dibandingkan kompetitor-kompetitornya, dan bagi anda yang penasaran bagaimana ulasan Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Mega 2 secara lengkap, kami akan menghadikannya pada review berikut ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2


Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2 :
  • Sim Card : Single Sim
  • Height : 163.6 x 84.9 x 8.6 mm
  • Berat : 194 g
  • Layar : 720 x 1280 pixels, 6.0 inches (~245 ppi pixel density)
  • OS : Android OS, v4.4.4 (KitKat)
  • CPU : Exynos 4415, Quad-core 1.5 GHz
  • GPU : Mali-400
  • RAM : 1.5 GB RAM
  • Baterai : Li-Ion 2800 mAh
  • Konektivitas : HSPA+ LTE, NFC, WIFI, Bluetooth, GPS+Glonass
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging
  • Kamera Depan : 2.1 MP
  • Memory Internal : 16GB
  • Memory Eksternal : microSD, up to 64 GB

Harga Samsung Galaxy Mega 2

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Mega 2



Samsung Galaxy Mega 2 diperkenalkan pertama kali di India dengan harga diatas 5 Juta Rupiah. Harga Samsung Galaxy Mega 2 tersebut memang lebih mahal dari pendahulunya, namun Samsung menyeimbangkannya dengan spesifikasi yang ditingkatkan dan peforma lebih baik.  Apabila anda ingin membeli ponsel tersebut, anda harus bersabar menunggu Samsung Galaxy Mega 2 hadir secara resmi di Indonesia.

Harga Baru : -
Harga Bekas : -

Harga Samsung Galaxy Mega 2 di Indonesia tentu diharapkan lebih murah, akan tetapi pajak Indonesia yang besar saya rasa akan sangat berpengaruh terhadap Harga Samsung Galaxy Mega 2 di negeri tercinta ini. Bagi anda yang hanya memiliki budget 1 Jutaan, anda bisa memilih Samsung Galaxy V yang dibanderol 1.2 Juta Rupiah.

Review Xiaomi Mi 4, Android Terbaik 2014!

Review Xiaomi Mi 4, Android Terbaik 2014!


Berlayar Full HD Berbalut Metal

Di balut dengan material berbody metal menjadi salah satu ciri khas smartphone premium, bahkan desain yang dimiliki Xiaomi Mi4 hampir mirip dengan iPhone, jadi sangat pantas apabila Xiaomi disebut sebagai Apple dari timur. Dimensi total yang dimiliki ponsel ini berukuran 139.2x215;67.5x215;8.9mm, dengan ketebalan 8.9 mm dan bobot sebesar 149 gram.

Untuk bagian layar sendiri sudah disediakan layar High Definition berukuran 5 Inch dengan resolusi (1920x215;1080 pixels), dan kerapatan pixel mencapai 445 PPI. Layar tersebut bukan layar sembarangan karena merupakan layar OGS buatan Sharp dengan teknologi JDI OGS full lamination display, sehingga gambar yang dihasilkan akan sangat jernih, melebihi layar Full HD 1080p pada umumnya.

Berprocessor Quad Core Dengan Ram 3GB

Lanjut ke segi peforma, tentu ponsel ini bukan ponsel sembarangan karena dilengkapi hardware berkualitas terbaik. Sama seperti One Plus One, ponsel ini dilengkapi Chipset Qualcomm© Snapdragon™ 801 processor dengan processor Quad Core berkecepatan 2.5GHz. Peforma Processor tersebut memang yang terbaik, dan di digunakan pada semua ponsel flagships dengan harga diatas 5 Juta Rupiah.

Walaupun Harga Xiaomi Mi4 dibandrol dengan harga murah, terbukti ponsel ini tetap tak kalah dari ponsel flagship buatan vendor besar, apalagi sudah disediakan Ram bertipe DDR3 dengan ukuran 3GB, untuk GPU yang digunakan masih menggunakan GPU Adreno 330 yang diperkuat dengan OS Miui V6.

Cita Rasa Miui V6

Miui V6 merupakan penggembangan dari Miui V5 dan OS tersebut dibuat berdasarkan sistem operasi Android Kitkat. Penggemar Miui dari seluruh dunia, memang sudah menanti-nantikan cita rasa Miui V6 yang sudah pasti akan lebih cantik dan user firendly dibandingkan Android Stock Room, atau Custom Rom buatan vendor lain.

Xiaomi Mi4 menawarkan 2 opsi memory internal yaitu versi 16Gb dan versi 64Gb, dan sangat disayangkan Xiaomi Mi4 tidak menawarkan slot memory eksternal, jadi anda harus memilih salah satu dengan harga yang berbeda-beda. Lanjut ke dukungan konektivitas, ponsel ini di dukung jaringan LTE dan hanya tersedia 1 sim card. Sedangkan untuk konektivitas lainnya tidak jauh berbeda dengan Xiaomi Mi4, dan hanya ditambah sensor infra red.

Sensor infra red Xiaomi Mi4 mampu menjadikan ponsel ini sebagai remote universal yang mampu mengkontrol beragam perangkat seperti TV, Wifi, dan beragam perangkat lainnya. Tak hanya fitur remot universal, Miui V6 juga akan memiliki banyak fitur menarik dan bermanfaat bagi penggunya, ketersediaan thema Miui yang sangat banyak tidak akan membuat anda bosan menggunakan ponsel ini.

Dilengkapi Kamera Beresolusi Tinggi

Harga Xiaomi Mi4 yang murah tidak akan mengurangi kualitas kamera Xiaomi Mi4. Walaupun masih menggunakan kamera belakang Sony IMX214 beresolusi 13 Megapixel, akan tetapi kualitasnya mampu disandingkan dengan kamera beresolusi lebih tinggi karena kamera tersebut sudah dilengkapi sensor f1.8 dengan kemampuan, real-time HDR, dan mampu merekam video beresolusi 4K.

Sedangkan untuk kamera depan, sudah tersedia kamera Sony IMX219 dengan lensa berukuran 8 Megapixel, dan dilengkapi sensor f1.8 sehingga mampu mengambail objek gambar mencapai sudut pandang 80 derajat. Kamera tersebut akan diimbangi dengan baterai berukuran 3080 mah, yang sanggup bertahan selama 1 setengah hari saat pemakaian normal.

Xiaomi juga menghadirkan fitur quick charging dengan tegangan 9V/1.2A or 5V/2A. Fitur tersebut juga dimiliki Oppo Find 7, yang mampu memberikan asupan daya baterai secara cepat saat di charge. 

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 4

Pada dewasa ini, perkembangan teknologi semakin pesat, terutama pada ponsel atau yang lebih trendnya sekarang disebut smartphone. Banyak vendor smartphone saling berlomba-lomba untuk menciptakan produk terbaiknya. Dan juga munculnya vendor-vendor baru. Salah satunya ada di China, daya tarik produk China semakin menguat setelah Xiaomi lahir sebagai salah satu brand ternama yang mampu bersaing secara global. 

Maka dari itu, untuk memanjakan pecinta gadget di seluruh dunia, beberapa waktu yang lalu Xiaomi memperkenalkan Smartphone Android terbaru yang diberi nama Xiaomi Mi4. Ponsel ini adalah penerus kesuksesan dari seri sebelumnya yaitu Xiaomi Mi3, dan sudah dilengkapi dengan spesifikasi lebih gahar dan memiliki kelebihan pada segi desain, karena dibalut dengan material berbahan metal.

Dibalut body metal tentu memberikan nilai ekslusif dan elegan bagi ponsel ini. Dengan desain premium dan mesin berkualitas terbaik, menjadikan Xiaomi Mi4 sebagai salah satu Smartphone terbaik ditahun 2014. Namun ekspetasi penggemar Xiaomi (Mi Fans), yang mengharapkan Xiaomi Mi4 memiliki layar beresolusi Quad HD (2K), harus di kubur dalam-dalam karena ponsel ini hanya dilengkapi layar Full HD 1080p sama seperti yang dimiliki Xiaomi Mi3.

Bagi anda yang penasaran bagaimana spesifikasi lengkap yang dimiliki Xiaomi mi4, dan berapa Harga Xiaomi Mi4 secara resmi. Saya akan mengulas tentang Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi4 pada rangkuman berita dibawah ini :

Spesifikasi Xiaomi Mi4

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 4


Sim Card : Single Sim
Dimensi : 139.2x215;67.5x215;8.9mm
Berat : 149 gram
Layar : 5 inch , Full HD (1920x215;1080 pixels), 445 PPI Sharp / JDI OGS full lamination display
Memory Internal : 16/64GB
Ram : 3GB LP-DDR3
OS : MIUI V6 based on Android 4.4
Jaringan : GSM, WCDMA (HSUPA, HSDPA), LTE support (internationally FDD-LTE availability TBA)
Konektivitas : Bluetooth V4, NFC, Infrared
Processor : Qualcomm 169; Snapdragon™ 801 processor with 2.5GHz Quad-core CPU
Kamera Depan : 8 Megapixel
Kamera Belakang : 13-Megapixel
Baterai : Li-po 3080 mAh

Harga Xiaomi Mi 4

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 4


Xiaomi Mi4 dibanderol dengan harga yang cukup mrah di kelasnya, yaitu 320 USD untuk versi 16GB, sedangkan Harga Xiaomi Mi4 versi 64Gb dibandrol lebih mahal dengan harga 400 USD. Harga tersebut sudah termasuk sangat murah, apabila melihat spesifikasi yang ditawarkannya, namun harga tersebut merupakan harga resmi dari Xiaomi, dan apabila anda membeli dari pihak ketiga sudah pasti harganya akan naik.

Harga Xiaomi Mi4 Versi 16gb : $ 320
Harga Xiaomi Mi4 Versi 64gb  : $ 400


Harga yang terbilang murah dengan spesifikasi ponsel ini yang termasuk premium, menjadikan ponsel ini banyak diminati. Bagaimana anda tertarik ? 

Review Blackberry Passport, Performa Gahar Harga Menawan

Setelah sebelumya saya memberikan informasi tentang harga dan spesifikasi Blackberry Passport, sekarang saya akan memberikan sedikit review tentang apasih keistimewaannya Blackberry Passport itu ?

Jika dilihat dari segi spesifikasinya, memang ponsel ini memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni. Tidak kalah dengan smartphone android yang sedang trend saat ini. Ditambah lagi dengan design Blackberry Passport yang nampak premium. Nah untuk lebih jelasnya lagi, berikut ini adalah review Blackberry Passport versi Gadgetku :

Review Blackberry Passport

Review Blackberry Passport, Performa Gahar Harga Menawan


Layar Touch Screen Beresolusi Full HD+Keyboard Qwerty

Ponsel ini memiliki keyboard berjenis Qwerty yang dipadukan dengan layar Touch Screen berukuran 4.5 Inch. Layar tersebut memiliki resolusi Full HD 1440 x 1440 pixels dengan kerapatan pixel mencapai -453 ppi.  Tampilan layar akan terasa mengagumkan karena Panel IPS Display dan pelindung kaca dari Corning Gorilla Glass 3.

Desain yang ekslusif dan premium akan terlihat saat anda memegang langsung ponsel ini. Memang ukurannya cukup tebal yaitu mencapai 9.3 mm, namun desain yang ditawarkan terlihat elegan karena ditambahkannya keyboard qwerty berukuran cukup kecil pada bagian bawah. 

Spesifikasi Gahar Peforma Optimal

Peforma memuaskan dan terbilang gahar akan tersaji pada ponsel ini. Sebanding dengan Harga Blackberry Passport yang dibandrol sangat mahal, ponsel ini dilengkapi Chipset terbaru dari Qualcomm MSM8974AA Snapdragon 801 dengan processor berkekuatan  Quad-core 2.26 GHz. Untuk menambah kegaharan Blackberry Passort, ponsel ini dilengkapi RAM berukuran 3GB yang mempermudah kinerja multitasking saat menjalankan game, dan puluhan aplikasi yang ada di Appstore.

Blackberry Passport bisa menjalankan aplikasi Android dengan lancar berkata sistem operasi BlackBerry 10.3, dan tidak usah khawatir mengenai memory penyimpanan karena Blackberry memberikan memory internal berukuran 32 GB dan masih bisa ditambahkan memory eksternal dengan kapasitas maksimum 128 GB.

User interface Blackberry 10.3 akan memanjakan anda, dengan banyak fitur di dalamnya. Selain fitur BBM (Blackberry Massenger) fitur yang menonjol pada OS tersebut adalah Blackberry Assistant yang memungkinkan anda mengelola beberapa fitur seperti kontak, email, dan kalender dengan perintah suara dan teks. Bisa dibilang fitur ini mirip dengan siri yang dimiliki iPhone dan Cortana yang dimiliki Windows Phone.

Daya tahan baterai Blackberry Passport cukup mengesankan dengan baterai 3450 mah yang memiliki ketahanan mencapai 30 jam, jadi anda tidak perlu khwatir karena ponsel ini akan tetap aktif saat anda butuhkan. Baterai berukuran besar memang sangat dibutuhkan karena hardware yang dimiliki Blackberry Passport membutuhkan kapasitas baterai berukuran besar.

Kamera 13 MP Dengan OIS

Kamera Blackberry Passport dilengkapi teknolog canggih, dengan lensa f 2.0 yang dilengkali  5 eleman. Lensa tersebut memiliki resolusi 13 Megapixel dengan fitur autofocus, dan stabilitasi gambar optos (OIS).  Disediakan pula lamu LED Flash dan teknologi 5X Digital Zoom untuk mempermudah memotret jarak jauh.

Sedangkan kemampuan kamera depan, sudah tersedia kamera berlensa 2 Megapixel yang mampu merekam video HD 720p, dan 3X digital Zoom.Untuk merekam video, sebaiknya anda menggunakan kamera bagian belakang karena sudah dilengkapi teknologi 6DOF video stabilization dan mampu merekam video beresolusi Full HD 1080p dengan kecepatan 60fps.

Konektivitas Lengkap LTE+NFC

Konektivitas internet pada Blackberry Passport hadir secara optimal, dengan dukungan jaringan LTE, ataupun HSPA+ berkecepatan 42 mbps. Selain itu tersedia pula Wifi berteknologi Dual Band, dan bisa digunakan sebagai Hotspot, dan untuk mentransfer data atau file sesama pengguna smartphone , sudah tersedia NFC dan Bluetooth 4.0.

Kemampuan GPS yang dibenamkan pada Blackberry Passport sudah sangat memadai, dengan dukungan GPS berteknologi A-GPS+Glonass yang mampu mengoptimalkan kinerja aplikasi Blackberry Maps, dan Google Maps yang bisa anda instal di Appstore milik Blackberry. Selain informasi Spesifikasi dan Harga Blackberry Passport , simak pula informasi hariangadget mengenai : ” Harga Blackberry Jakarta Z3 “

 

Copyright @ 2013 Info Gadget.

Designed by Templateify & Sponsored By Twigplay